Setelah diteliti, akhirnya pihak rumah sakit menjelaskan
jenis cairan kimia yang digunakan untuk menyiram wajah Barry Manoch vokalis band Saint Loco oleh pelaku yang tidak bertanggung jawab. Cairan kimia yang disiramkan ke wajah
Berry Manoch adalah jenis
kerosin, yang digunakan sebagai bahan dasar campuran minyak tanah.
"Dari rumah sakit yang di Malang katanya cairan itu adalah kerosin, tapi kita mau tahu lebih detail," ujar sang vokalis Saint Loco,
Johan Tirta, saat dijumpai di
Rumah Sakit Graha Kedoya, Kebon Jeruk Jakarta Barat, Minggu (26/10/2013).
Akibat
cairan kerosin yang disiramkan ke wajah Beery Manoch, ayah dua anak itu pun menderita luka bakar di wajah hingga stadium dua. Nyaris seluruh wajah
Barry Manoch melepuh akibat siraman air keras itu.
"Luka bakar stadium dua yang bahaya di matanya. Karena ada cairan yang masuk ke matanya juga. Cairan yang disiramkan itu kerosin. Bahan pembuat minyak tanah," kata si pemetik gitar,
Iwan Hoediarto.
No comments:
Post a Comment