Salah satu
pemeran utama film 'Fast and Furious 7',
Vin Diesel akhirnya mengumumkan jadwal tayang film ini. Foto di atas adalah
gambar atau foto adegan terakhir Paul Walker di film 'Fast and Furious 7' sebelum tewas dalam kecelakaan mobil. Lewat Facebook, Vin Diesel mengungkapkan bahwa
film 'Fast and Furious 7' akan ditayangkan pada tanggal 10 April 2015. Rasanya cukup lama kita harus menunggu setelah spekulasi tentang kelanjutan film '
Fast and Furious 7' bermunculan sejak tewasnya
Paul Walker (
pemeran Brian O'Conner), di mobil Porsche Carrera GT, Sabtu 30 November 2013 lalu.
"Adegan terakhir kami difilmkan bersama. Ada rasa yang unik pada bagian penyelesaiannya yang kami berikan dengan bangga di film. Kami sekarang telah menyelesaikan hal itu... keajaiban yang diabadikan... dan setelah berapa jauh kami melangkah... Fast and Furious 7 akan dirilis pada 10 April 2015! Dia (Paul) ingin Anda tahu hal ini lebih dulu," tulis Vin dalam akun Facebook-nya.
Menindaklanjuti pernyataan
Vin Diesel,
Universal Studio (US) langsung menyampaikan bahwa '
Fast and Furious 7' tetap akan dirilis meski jadwalnya mundur setahun lebih. Keyakinan membumbung tinggi untuk seri ke-7 ini, seperti ketika muncul seri perdana dan seri ke-5 sebagai salah satu film sukses dunia.
Awalnya, film ini akan dirilis pada tanggal 11 Juli 2014. Namun kejadian mendadak yang menewaskan
Paul Walker memaksa US merombak naskah agar mendapat jalan cerita yang pas. Pernyataan itu sekaligus dijadikan US sebagai sanggahan dan spekulasi tentang bakal dihentikannya produksi film, atau dihapusnya karakter Brian O'Connor dalam cerita.
Adapun menurut sumber lain, beberapa adegan Paul Walker selanjutnya akan dibintangi oleh adiknya, Cody, untuk memanfaatkan wajah Paul dengan teknologi digital, khusus untuk adegan dengan pengambilan gambar close-up.
Langkah seperti ini sudah pernah dilakukan US dan DreamWorks ketika Oliver Reed meninggal akibat serangan jantung dalam proses pembuatan film 'Gladiator'. Adegan lanjutan dikerjakan dengan teknik digital (superimpose), dan akhirnya mendapat Piala Oscar sebagai The Best Picture.
(Memobee.com, Sydney Morning Herald, Telegraph, Facebook)
No comments:
Post a Comment