Kabar 
Justin Bieber akan pensiun dini dari kariernya sebagai seorang penyanyi, sangat mengejutkan para penggemarnya. Lewat akun 
Twitter-nya pada tepat tengah malam Natal, 
Justin Bieber memutuskan untuk 
mengundurkan diri dari dunia musik. Namun seperti orang yang sedang bimbang dan galau, 40 menit kemudian Justin Bieber langsung meralat kalimatnya itu untuk sekitar 48 juta 
followers-nya di 
Twitter. Bieber mengatakan bahwa dia akan selalu berada di dunia musik selamanya.
Kabar kalau 
Justin Bieber akan berhenti jadi penyanyi terus menyeruak setelah penyanyi yang sering membuat sensasi dengan kelakuan nakal-nya ini berkata kepada 
stasiun radio Power 106 FM bahwa album mendatangnya akan menjadi albumnya yang terakhir. 
"Album baru ini…saya sungguh akan pensiun," kata dia. "Saya hanya ingin istirahat sementara waktu. Saya kira kemungkinan besar saya akan keluar dari musik."
Manajer Justin Bieber, 
Scooter Braun langsung sigap dan segera meredakan kabar mengejutkan ini dengan mengatakan bahwa 
Justin Bieber hanya bergurau dan tengah membutuhkan istirahat untuk menciptakan musik dan ketenangan.
 "Mengambil sementara waktu untuk dirinya sendiri untuk pertama kalinya sejak dia berumur 12 tahun," kata Braun seperti dikutip Hollywood Reporter.
Editor: Jafar M Sidik, Op
  			                                                                        
No comments:
Post a Comment