Nama adalah pemberian pertama dari keluarga dan orang tua untuk sang buah hati yang baru lahir ke dunia. Orang tua biasanya menyelipkan sebuah doa dan harapan pada nama anak yang diberikan. Nama juga biasanya mempunyai arti atau makna yang bagus untuk sang anak. Bagi sebagian orang, nama pemberian orang tua akan terus dipakai sebagai upaya untuk menghargai orang tua. Namun, hal berbeda terjadi di dunia selebriti. Hampir semua artis yang terkenal tidak menggunakan nama asli mereka. Ini karena para selebriti lebih memilih memakai
nama yang lebih komersil.
Seperti dilansir Geniusbeauty, berikut ini adalah sejumlah artis atau selebriti dunia yang mengganti namanya demi mendongkrak popularitas agar bisa terkenal :
1. Miley Cyrus
Pelantun lagu 'Wrecking Ball' ini dikenal dengan nama Miley Ray Cyrus. Sebelumnya, ia bernama asli Destiny Hope Cyrus. Saat kecil banyak orang memanggilnya "Smiley" sehingga itu memberikan inspirasi baginya untuk mengubah namanya menjadi "Miley". Enam tahun yang lalu ia memutuskan menggunakan nama Miley dan menambahkan nama tengah ayahnya, Ray (dari Billy Ray Cyrus).
2. Lana Del Rey
Artis cantik yang lahir pada tahun 1986 ini mengalami banyak kegagalan dalam hidup sebelumnya. Akhirnya ia memutuskan untuk mengubah semua tentang dirinya, termasuk namanya. Lahir dengan nama Elizabeth Woolridge Grant tidak membuat dirinya setenar sekarang. Kini ia dikenal dengan nama beken Lana Del Rey.
3. Dakota Fanning
Pemain film 'Charlotte's Web' ini memutuskan untuk meninggalkan nama pertamanya, Hannah Fanning, dan menggunakan nama Dakota Fanning sebagai nama populernya. Tak hanya Dakota, sang saudara, Elle pun memutuskan memakai nama "Mary" dibanding nama aslinya.
4. Bruno Mars
Nama Peter Hernandez mungkin terdengar asing. Ya, itu adalah nama asli Bruno Mars. Nama lahir yang disandangnya tidak memberikannya perlakuan yang baik saat ia sampai di Hollywood. Nama aslinya terdengar sangat Latin. Ia akhirnya mengganti namanya dengan nama kecilnya, Bruno, dan menambahkan "Mars".
5. Katy Perry
Katherin Elizabeth Hudson adalah nama yang diberikan orang tuanya kepada Katy Perry. Ia akhirnya mengganti namanya karena nama itu dianggap terlalu bagus. Lho? Ya, Perry ingin namanya menjadi lebih imajinatif. Karena itu, ia menyingkat nama depannya dan menambahkan nama gadis ibunya. Selain itu, alasan ia mengganti namanya karena orang-orang banyak yang salah mengenalinya dengan Kate Hudson.
6. Rihanna
Lebih dikenal sebagai Rihanna, nama asli penyanyi fenomenal ini sebenarnya adalah Robyn Fenty. Awalnya ia akan menggunakan nama tersebut sebagai nama panggung. Karena ada nama penyanyi lain yang serupa, yaitu Robyn, ia akhirnya menggunakan nama Rihanna.
(tempo.co)
No comments:
Post a Comment